Visi dan Misi Ps, Manajemen Bisnis Unggas

#


POLITEKNIK NEGERI JEMBER
JURUSAN PETERNAKAN
PROGRAM STUDI MANAJEMEN BISNIS UNGGAS

VISI
Manjedi pusat pendidikan vokasi di bidang agribisnis peternakan perunggasan yang menghasilkan SMD yang profesional

MISI 
  1. Menyelenggarakan program pendidikan yang membangun landasan filosofi yang kuat bagi peserta didik guna pengembangan kepribadian 
  2. Menyelenggarakan program pendidikan agribisnis perunggasan yang berorientasi aplikasi dalam rangka menghasilkan lulusan yang memiliki kemempuan teknis dan manajemen untuk melaksanakan tugas-tugas sebagai pengelola sistem agribisnis perungasan. 
  3. Menyelenggarakan program pendidikan agribisnis perunggasan yang mampu merencanakan, mengordinasikan, maleksanakan, mengevaluasi, dan mengembangkan sistem agribisnis perunggasan. 
  4. Mendidik mahasiswa dengan kualitas kepemimpinan dan profesionalisme, berpikir mandiri secara kritis dan analisis, memiliki sifat kewirausahaan dan memahami permasalahan global. 
  5. Melaksanakan penelitian dan pengabdian masyarakat yang bersifat terapan sesuai dengan kebutuhanindustri masyarakat.



TUJUAN
  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki landasan filosofi yang kuat untuk mengembangkan kepribadian diri sebagai sarjana sains terapan bisang agribisnis perunggasan. 
  2. Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai dan mampu melaksanakan tugas-tugas sebagai pengelola sistem agribisnis perungasan dengan mengutamakan faktor-faktor kualitas dan produktifitas. 
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu merencanakan, mengordinasikan, maleksanakan, mengevaluasi, dan mengembangkan sistem agribisnis perunggasan. 
  4. Menghasilkan lulusan yang memiliki kualitas kepemimpinan dan profesionalisme, berpikir mandiri secara kritis dan analisis, memiliki sifat kewirausahaan dan memahami permasalahan global. 
  5. Menghasilkan lulusan dengan produk-produk inovatif sebagai hasil dari penelitian terapan dan kerjasama dengan industri dalam bidang perunggasan dan bidang peternakan yang relevan. 
  6. Meningkatkan pemanfaatan sumber daya yang tersedia, khususnya bidang peternakan di politeknik negeri jember.